Description:
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis Implementasi Pp No. 30
Tahun 2019 Tentang Penilaian Prestasi Kerja Pada Bagian Perencanaan Dan
Keuangan Sekretariat Daerah Kota Prabumulih. Hasil penelitian menunjukkan
bahwa Ketidakmampuan sebagian pegawai dalam menyesuaikan diri dengan
sistem yang ada, hal ini tentu membuat beberapa indikator pengukuran kinerja
tidak bisa berjalan dengan baik. Dan masalah berikutnya karakter pegawai yang
memang tidak bisa diatur dan sering menyalahi sistem, maka dari permasalahan
tersebut bisa ditarik sebuah pemahaman bahwa sisi komunikasi dan pemahaman
kebijakan pegawai yang masih belum maksimal dari sisi pelaksanaannya. Kualitas
sumber daya manusia yang ada di bagian keuangan Setda Kota Prabumulih sudah
cukup berkualitas, dari sisi prestasi sebenarnya pegawai bisa memiliki prestasi
kerja yang baik, namun hal ini juga tidak hanya dinilai dari sisi kualifikasi
pendidikan saja, namun juga dipengaruhi oleh attitude dan disiplin pegawai yang
juga akan menentukan prestasi kerja pegawai, bukan hanya banyaknya pekerjaan
yang mampu diselesaikan. Ukuran dan sistem penilaiannya juga tergantung
masing-masing, mengingat sangat penting pengukuran prestasi kerja agar
pegawai bisa mengembangkan karir, mendapatkan reward, kenaikan golongan
bahkan menduduki jabatan strategis, dan sejauh ini pemahaman pegawai
terhadap kebijakan tersebut sudah cukup baik hanya pada sisi penerapannya saja
yang perlu di maksimalkan serta bisa ditarik pemahaman bahwa pegawai
mendukung kebijakan tersebut.Variable struktur birokrasi menunjukkan bahwa
pegawai sudah bekerja sesuai dengan tugas pokok dan fungsinya masing-masing
atau bekerja sesuai dengan SOPnya masing-masing dari sisi ini jika pegawai
sudah bekerja dengan aturan tentu saja akan mempermudah pegawai untuk
meningkatkan prestasi kerjanya.
Type:
Buku Tesis
Document:
PROGRAM PASCASARJANA
Date:
03-07-2021
Penulis:
Hermilawati
NIM:
19320086
Dosen Pembimbing:
Dr.SUNARTO, S.Sos, M.SI